Sabtu, 03 Agustus 2013

FINA World Championships 2013: Triady Fauzi Pertajam Catatan Waktu 50 Meter

RENANG — Perenang putra Triady Fauzi berhasil memperbaiki catatan waktu terbaiknya di nomor 50 meter gaya bebas Kejuaraan Dunia di Palau St Jordi, Barcelona, Jumat (2/8/2013).

Pada hari ke-6 ini, Triady Fauzi Sidiq berhasil memperbaiki waktu terbaiknya dari 23:17 detik menjadi 23:14 detik di nomor 50 m gaya bebas dan berada di posisi ke-44 dari 106 peserta. Namun, catatan waktu Triady ini berhasil memecahkan rekor nasional 22:97 atas nama Omar Suryaatmadja yang diciptakan tahun 2009 lalu.

Di babak kualifikasi, pemegang rekor dunia Cesar Cielo Filho dari Brasil (20.91 detik) berada di urutan kedua dengan catatan waktu 21.76. Sementara perenang Perancis, Florent Manaudou, mencatat waktu tercepat, yaitu 21.72 detik.

Menurut pelatih nasional Albert C Sutanto yang juga ikut ke Barcelona, pencapaian ini sudah maksimal. "Sayangnya, pada saat finished, Triady kurang bisa mempercepat gerakan finisnya,"  jelas Albert melalui pesan singkat kepada Kompas.com.

"Saya yakin Triady akan berenang di bawah 23 detik seandainya finisnya sempurna. Triady pun yakin tahun ini akan mampu memecahkan rekor nasional," ungkap Albert lagi.

Di nomor lain, Raina Saumi Grahana Ramdhani belum mampu memperbaiki catatan waktunya. Raina mencatat waktu 9:10,75 dan berada di posisi ke 33 dari 38 peserta. Hasil ini masih jauh dari target Raina, yaitu berenang di bawah 9 menit.

Setelah Kejuaraan Dunia ini, baik Triady dan Raina masih akan turun dua pertandingan lagi, Hongkong open 23-25 Agustus dan Islamic Splidarity Games di Palembang, 22 September-1 Oktober. Setelah itu, mereka akan terjun di sasaran utama tahun, ini yaitu ajang SEA Games di Naypyidaw, Mayanmar, pada Desember.

Pada hari ke-7, Sabtu (3/8/2013), Indonesia hanya menyisakan I Gede Siman Sudartawa yang akan turun di nomor 50 m gaya putra dan ini merupakan nomor terakhir bagi tim renang Indonesia di Kejuaraan Dunia Renang 2013 ini. (kompas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar