RENANG INDONESIA-PB PRSI sudah mengantongi nama-nama atlet yang akan masuk ke
dalam tim nasional renang.
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) Marhot Harahap mengatakan induk olahraga itu akan segera mengadakan pelatihan nasional (pelatnas) untuk persiapan SEA Games XXVII/2013 Myanmar.
"PB sudah melakukan rapat yang hasilnya memutuskan untuk segera melakukan pelatnas dalam waktu dekat. Bulan depan surat keputusan tentang nama-nama atlet akan segera dikeluarkan," kata Marhot Harahap saat dihubungi dari Jakarta, Jumat.
Marhot mengatakan pelatnas untuk atlet yang diproyeksikan meraih medali emas pada SEA Games XXVI 2013 Myanmar akan didahulukan dibandingkan atlet-atlet yang lain.
Menurut dia, PB PRSI sudah mengantongi nama-nama atlet yang akan masuk ke dalam tim nasional renang dan diproyeksikan meraih prestasi di SEA Games dan Asian Games.
"Jumlahnya ada sekitar 10-15 orang. Karena keterbatasan dana, hanya atlet-atlet utama dan berprestasi yang akan kami ambil," katanya.
Pada SEA Games XXVI 2011 Palembang, tim renang Indonesia berhasil meraih enam medali emas, delapan perak dan 10 perunggu. Prestasi itu memenuhi target yang ditetapkan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, yaitu enam medali emas.
Bintang yang bersinar pada SEA Games 2011 dari cabang renang Indonesia adalah Yessy Yosaputra dan I Gede Siman Sudartawa yang berhasil mengukir prestasi gemilang dengan memecahkan dua rekor baru SEA Games serta menyumbangkan medali emas untuk Indonesia.
Siman meraih empat medali emas melalui nomor spesialisasinya 50 m, 100 m dan 200 m gaya punggung dan nomor estafet gaya bebas. Selain Yessy dan Siman, atlet muda Indonesia lainnya yang juga bersinar di SEA Games Palembang adalah Indra Gunawan peraih emas 50 meter gaya dada putra.
Kemudian Idham M Dasuki yang meraih perunggu di 200 meter gaya dada dan Gleen Victor Susanto yang meraih perak 50 meter gaya kupu-kupu.
Di kelompok putri selain Yessy, Indonesia memiliki Ressa K Dewi peraih medali perunggu 400 meter gaya ganti perorangan dan Riana Saumi perak nomor 200 meter gaya kupu-kupu.(beritasatu)
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) Marhot Harahap mengatakan induk olahraga itu akan segera mengadakan pelatihan nasional (pelatnas) untuk persiapan SEA Games XXVII/2013 Myanmar.
"PB sudah melakukan rapat yang hasilnya memutuskan untuk segera melakukan pelatnas dalam waktu dekat. Bulan depan surat keputusan tentang nama-nama atlet akan segera dikeluarkan," kata Marhot Harahap saat dihubungi dari Jakarta, Jumat.
Marhot mengatakan pelatnas untuk atlet yang diproyeksikan meraih medali emas pada SEA Games XXVI 2013 Myanmar akan didahulukan dibandingkan atlet-atlet yang lain.
Menurut dia, PB PRSI sudah mengantongi nama-nama atlet yang akan masuk ke dalam tim nasional renang dan diproyeksikan meraih prestasi di SEA Games dan Asian Games.
"Jumlahnya ada sekitar 10-15 orang. Karena keterbatasan dana, hanya atlet-atlet utama dan berprestasi yang akan kami ambil," katanya.
Pada SEA Games XXVI 2011 Palembang, tim renang Indonesia berhasil meraih enam medali emas, delapan perak dan 10 perunggu. Prestasi itu memenuhi target yang ditetapkan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, yaitu enam medali emas.
Bintang yang bersinar pada SEA Games 2011 dari cabang renang Indonesia adalah Yessy Yosaputra dan I Gede Siman Sudartawa yang berhasil mengukir prestasi gemilang dengan memecahkan dua rekor baru SEA Games serta menyumbangkan medali emas untuk Indonesia.
Siman meraih empat medali emas melalui nomor spesialisasinya 50 m, 100 m dan 200 m gaya punggung dan nomor estafet gaya bebas. Selain Yessy dan Siman, atlet muda Indonesia lainnya yang juga bersinar di SEA Games Palembang adalah Indra Gunawan peraih emas 50 meter gaya dada putra.
Kemudian Idham M Dasuki yang meraih perunggu di 200 meter gaya dada dan Gleen Victor Susanto yang meraih perak 50 meter gaya kupu-kupu.
Di kelompok putri selain Yessy, Indonesia memiliki Ressa K Dewi peraih medali perunggu 400 meter gaya ganti perorangan dan Riana Saumi perak nomor 200 meter gaya kupu-kupu.(beritasatu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar